1. Menggunakan papermint(Daun mint)
Caranya, belilah beberapa ikat daun mint, lalu ambil sarinya kemudian larutkan dalam air. Sesudah larut semprotkan cairan tersebut ke area-area sarang tikus atau di tempat yang seringkali dilewati tikus. Tikus tidak menyukai bau daun mint, sehingga tikus akan menghindari tempat yang memiliki bau daun mint. Atau bila Anda ingin lebih hemat, Anda dapat menaman pohon mint sendiri disekitar rumah.
2. Menggunakan Soda Pop (Bom Soda)
Cara yang ini terbilan unik dan lucu. Berdasarkan sebuah penelitian, diketahui kalau ternyata tikus tak mampu bersendawa atau mengeluarkan gas dari tubuhnya. Mengetahui hal itu, bisa Anda manfaatkan untuk mengusir tikus dengan cara membuat cairan atau bubuk baking soda. Anda hanya tinggal mencampur soda ataupun serbuk baking soda ke dalam makanan yang disukai tikus. Pastinya tikus enggan untuk kembali mencuri makanan dari rumah Anda.
3. Menggunakan Saus Cabe, Air dan Deterjen Pakaian
Cara yang ini cocok untuk yang suka berburu. Yaitu dengan cara mencampur saus cabe terpedas dengan deterjen pakaian lalu larutkan dalam air dalam botol spray. Nah, Anda harus siap siaga dengan botol spray pedas di samping Anda untu jaga-jaga jika ada tikus berkeliaran, Anda tinggal menyemprotnya.
4. Menggunakan Ammonia
Ammonia adalah zat yang terkandung dalam urin(air kencing) manusia. Cairan tersebut dapat digunakan mengusir tikus bersembunyi di rumah Anda. Caranya adalah dengan menyemprotkan ammonia ke tempat-tempat tinggal atau yang biasa dilewati oleh tikus. Ammonia ini berguna untuk menghilangkan tanda kekuasaan tikus. Dengan begitu, tikus akan tersesat kemudian mencari teritori baru. Perlu diketahui, Tikus menandai setiap daerah kekuasaanya dengan air kencingnya sendiri. Nha, dengan menyemprotkam ammonia yang berbeda maka tanda dan jejak kekuasaanya akan hilang.
5. Dengan suara aneh
Cara terakhir adalah dengan memakai perangkat apa saja yang bisa mengeluarkan bunyi yang aneh. Cara ini adalah salah satu cara yang ampuh. Anda dapat memakai mainan yang masih berfungsi namun sudah tak terpakai, Selanjutnya letakkan di area-area yang sering didatangi atau dilalui tikus. Selain membenci suara kucing, anjing, dan jangkrik,tikus juga akan merasa terganggu dengan bunyi aneh yang sebelumnya belum pernah ia dengar.
Cara Mengusir Tikus, Mudah dan Ampuh.
Biar Lebih Seru Silahkan Baca Artikel © Berbagi Info Unik | Download Software Gratis | Trik Internet Gratis yang lainya yah (^_^) :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar