Aplikasi Android Gratis Penunjang Belajar - berdasarkan sebuah penelitian di Amerika Serikat, ditemukan bahwa 86 persen siswa di sana lebih suka belajar dengan menggunakan tablet. namun apalah artinya prangkat tersebut tanpa dukungan aplikasi yang bermutu. berikut adalah 7 aplikasi android gatis penunjang belajar yang dapat anda unduh di Google Play.
1. Group Board
aplikasi ini adalah aplikasi semacam papan tulis online, para pelajar dapat mengunakan aplikasi ini untuk mengerjakan tugas mereka dengan nyaman di rumah. dengan aplikasi ini, pelajar dapat mengupload foto atau dokumen serta chatting dengan teman belajar.
2. Evernote
aplikasi ini adalah aplikasi menyimpan data yang memudahkan anda untuk mensinkronisasi catatan anda yang dapat dengan mudah anda akses dimanapun dan kapanpun. dengan aplikasi ini, pelajar akan menandai catatan mereka berdasarkan topik dan subyek masing-masing.
3. Astrid
aplikasi ini adalah aplikasi to do list modern yang akan membantu pelajar dalam mengatur jadwal pribadi maupun akademik, dengan aplikasi ini, memungkinkan untuk menambah item ke daftar dengan disertai suara atau teks dan mengatur pengingat jadwal secara rutin dengan kalendar.
4. Hi-Q MP3 Voice Recorder (gratis)
Aplikasi ini adalah aplikasi untuk merekam suara yang bisa dijadikan pilihan pelajar untuk merekam pelajaran yang diterangkan oleh guru mereka. Hi-Q MP3 Voice Recorder sebenarnya ada dalam dua versi yaitu versi gratis dan berbayar bedaannya adalah untuk versi berbayar bisacmerekam suara secara lebih jernih.
5. Kindle
aplikasi ini berguna untuk membaca buku-buku favorit seperti pada perpustakaan. buku-buku yang tersedia dalam aplikasi Kindle cukup banyak, mulai dari buku cerita, novel populer, literatur Inggris sampai buku pelajaran.
6. Document Scanner
aplikasi ini menjadikan buku, surat kabar terbaru, serta jurnal akademik seperti ada di tangan Anda. Document Scanner akan memakai kamera pada perangkat Anda untuk memindai dokumen. dan Kemudian akan menyimpannya dalam bntuk PDF secara otomatis dan bisa disimpan melalui komputasi awan atau email.
7. Flashcards ToGo
Aplikasi ini membuat pelajar dapat mempelajari bermacam tanda atau rambu lalu lintas dengan mudah. Selain itu, Flashcards ToGo juga membantu Anda menambahkan suara serta visual terhadap kartu sehingga akan membuat aktifitas belajar lebih seru.
7 Aplikasi Android Gratis Penunjang Belajar.
Biar Lebih Seru Silahkan Baca Artikel © Berbagi Info Unik | Download Software Gratis | Trik Internet Gratis yang lainya yah (^_^) :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar